Jumat, 28 Januari 2011

KUALITAS SUMBER DAYA MANUSIA (SDM)

Sumber daya manusia yang dibutuhkan saat ini harus yang berkualitas. Sumber daya manusia yang berkualitas sangat diperlukan di era globalisasi ini khususnya generasi muda untuk siap menghadapi berbagai tantangan dan cobaan. Kualitas SDM sekarang ini adalah permasalahan jangka panjang indonesia. Wakil presiden Boediono pernah mengatakan kualitas sumber daya manusia (SDM) akan menjadi salah satu masalah yang dihadapi Indonesia dalam mewujudkan pembangunan jangka panjang.

"Saat ini kelemahan kualitas SDM Indonesia belum terasa. Pada jangka panjang akan terlihat," katanya saat silaturahmi dengan pejabat daerah di Provinsi Jawa Tengah, di Semarang, Sabtu. Ia mengatakan, salah satu permasalahan utama yang dihadapi indonesia saat ini yakni ketinggalan pembangunan di bidang infrastruktur penyebab ketertinggalan infrastruktur adalah pendanaan yang kurang cukup.
Bangsa indonesia masih sangat rendah mutu SDM nya apalagi dalam penguasaan teknologi dan informasi karna itu sangat dibutuhkan dalam era globalisasi ini. Faktor yang menyebabkan indonesia masih ketinggalan dalam SDM nya adalah pendidikan di indonesia yang tidak bisa menghasilkan tenaga kerja yang terampil dan siap bersaing dengan tenaga kerja negara lain, kemampuan serjana indonesia yang hanya ingin mencari kerja bukannya membuka kewirausahaan. Untuk memecahkan masalah agar SDM di negeri ini berubah dengan cara perubahan llingkungan strategik seperti politik, sosial, ekonomi,teknologi, dll. Perubahan prasarana pendidikan juga sangat di perlukan karna pendidikan sangat mempengaruhi SDM saat ini.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar