Sabtu, 05 November 2011

WAJIB MILITER UNTUK SEMUA PRIA DI KOREA

Sebuah kewajiban yang diperuntuhkan bagi semua warga Negara pria bangsa korea atau biasa disebut Wajib Militer. Laki-laki Korea berusia 20 tahun yang sehat jasmani dan rohani harus ikut wajib militer selama 2 tahun. Walau mereka bebas dari kewajiban itu dengan alasan tertentu, namun harus bekerja di instansi pemerintah sesuai dengan masa kewajibannya untuk wajib militer . Oleh karena itu semua laki-laki yang menghindari kewajibannya akan dihukum dan mendapat kesulitan untuk mejalankan kehidupan di masyarakat dan karirnya di Korea.
Wajib militer memiliki dunia regulasi tersendiri di Korea. Bagi para pekerja maka tak jarang pemilik perusahaan memberikan perlakuan khusus berupa tetap memberikan gaji meski mereka tidak masuk. demikian pula dengan dunia pendidikan, pihak universitas memberikan berbagai kemudahan untuk mendukung para mahasiswa yang sedang melakukan wajib militer. Kemudahan yang dimaksud adalah kemudahan “asli” dalam arti sesungguhnya. Mereka memperoleh kemudahan baik berupa perlakuan birokrasi maupun jaminan administrasi yang tidak akan menyebabkan kerugian bagi sang mahasiswa di masa yang akan datang.
Namun Di satu sisi mereka merasa terbebani [namun tidak seperti yang ditulis dalam sebuah blog, mereka mengatakan jikalau wajib militer sudah menjadi semacam mimpi buruk bagi pemuda korea], secara bersamaan mereka menerima konpensasi logis dari pengorbanan selama dua tahun tersebut. Sistem senioritas yang “tegas dan jelas” dalam komunitas bangsa korea, selain disebabkan pengaruh ruh feodal masa lalu, juga ikut dipertahankan oleh sistem wajib militer yang memang kental dengan nuansa hirarki senioritas ini.
Tapi menurut saya warga Negara pria dikorea wajib militer itu keren, berarti setiap pria disana memiliki kemampuan seperti seorang anggota militer itu membuat postur tubuh pria korea tinggi dan memiliki badan yang bagus.hehe, andai saja Indonesia juga seperti itu jadi kita sebagai rakyat biasa tidak hanya mengandalkan anggota militer saja tapi kita ikut untuk membantu membela Negara sewaktu-waktu.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar