Rabu, 07 Maret 2012

HAK WARGA NEGARA INDONESIA

Di indonesia setiap warga negaranya mempunyai hak dan kewajiban yang sama satu sama lain. Tidak membedakan yang kaya atau yang miskin semua dianggap sama. Contoh hak warga negara indonesia : setiap warga negara berhak mendapatkan perlindungan hukum contohnya : seorang yang sedang mengalami masalah dalam hukum dia berhak mendapatkan perlindungan maupun seorang itu mampu atau tidaknya.
Setiap warga negara berhak atas pekerjaan dan penghidupan yang layak contohnya warga negara wajib memiliki pekerjaan apabila umur mereka sudah cukup dan mempunyai hidup layak mereka meminta bantuan untuk hidup mereka, setiap warga negara memiliki kedudukan yang sama dimata hukum dan di dalam pemerintah contohnya tidak membedakan antara yang kaya dengan yang miskin, setiap warga negara bebas memilih, memeluk dan menjalankan agama dan kepercayaan masing-masing yang dipercayai contohnya sejak ia dilahirkan dia bebas memilih agama yang dia yakini.
Setiap warga negara berhak memperoleh pendidikan dan pengajaran contohnya seseorang berhak menerima pendidikan dengan sekolah atau menganyang pendidikan min 9 tahun, setiap warga negara berhak mempertahankan wilayah negara kesatuan indonesia atau NKRI dari serangan musuh, setiap warga negara memiliki hak sama dalam kemerdekaan berserikat, berkumpul mengeluarkan pendapat secara lisan dan tulisan sesuai undang-undang yang berlaku contohnya warga negara berhak mengeluarkan pendapat mereka, dan bisa menerima pendapat yang dikeluarkan.
Namun akhir-akhir ini hak yang dimiliki warga negara indonesia tak sepenuhnya bisa dimiliki warga negara dikarenakan perbedaan gaya hidup dan sosial. Bahkan hak-hak tersebut hanya dimiliki untuk warga negara yang mempunyai hidup sangat berkecukupan, untuk warga negara yang kurang mampu sangat sulit mendapatkan hak – hak tersebut. Suatu contoh kasus seorang warga miskin mencuri 1 pisang dikenakan hukuman yang cukup lama, sedang kan para koruptor yang mencuri uang negara hanya dikenakan hukuman yang ringan. Dikasus tersebut contoh hak memperoleh perlindungan hukum, warga yang tidak mampu tidak dapat perlindungan hukum untuk meringan kan hukuman mereka, tetapi warga negara yang kaya bisa mendapatkan perlindungan hukum tersebut.
Di jaman yang semakin berkembang ini hak warga negara bahkan bisa dibeli dengan uang, ini sangat menguntungkan untuk warga negara yang mampu atau yang kaya. Sedangkan untuk warga negara yang tidak mampu mereka sulit mendapatkan hak tersebut karena keterbatasan yang mereka miliki.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar